I'm animation

Just Binusian blog site

Pengenalan Etherchannel

July17

etherchannel

Selamat lebaran semua nyaaaa. Mohon maaf lahir batin ya semuanya, kali ini kita akan membahas tentang Etherchannel. so cekidot..

Sekilas tentang EtherChannel

  • Teknologi yang menggabungkan beberapa link menjadi satu kesatuan untuk melipat gandakan jumlah Bandwidth
  • Umumnya jika ada link redundant antar switch akan diblok oleh Spanning Tree
  • Dengan EtherChannel, beberapa link dibuat menjadi satu kesatuan
  • Trafik di load balance antar link dengan menggunakan perhitungan Algoritma Hash
  • Metode load balance dapat berupa Source atau Destination IP address atau MAC Address
  • Contoh pada L3 EtherChannel load balance dengan metode destination IP address
  • Logical Interface dibuat secara otomatis yaitu interface Port Channel

EtherChannel Guidelines

  • Port member tidak harus berada dalam satu module atau bersebelahan dalam suatu switch
  • Port member memiliki speed dan duplex yang sama
  • Port member tidak dikonfigurasi mode SPAN (Monitoring)
  • Pada implementasi L3 Etherchannel, konfigurasi IP Address pada interface Port Channel
  • Port member berada dalam satu VLAN yang sama, jika dikonfigurasi sebagai trunk,VLAN yang dilewatkan dan mode trunking harus sama (Dynamic Auto, Dynamic Desirable)
  • Konfigurasi pada interface Port Channel otomatis merubah konfigurasi semua member interface fisik
  • Konfigurasi interface fisik hanya merubah konfigurasi interface tsb.

Protokol EtherChannel

Mode PagP

  • On : Tidak ada negosiasi PAgP
  • Auto: Mode ini tidak menegosiasi PAgP. Terbentuk Port Channel jika interface lawan dalam mode
  • Mode Auto adalah default
  • Desirable: Mode ini aktif menegosiasi PAgP. Terbentuk Port Channel jika interface lawan dalam mode Auto atau Desirable

Mode LACP

  • On : Tidak ada negosiasi LACP
  • Passive: Mode ini tidak menegosiasi LACP. Terbentuk Port Channel jika interface lawan dalam mode Active.
  • Active: Mode ini aktif menegosiasi LACP. Terbentuk Port Channel jika interface lawan dalam mode Active atau Passive

(config-if)# channel-protocol lacp
(config-if) channel-group <number> mode {active| passive}

Verifikasi Konfigurasi EtherChannel
# show running-config interface number

Verifikasi PortChannel secara brief
# show etherchannel summary

Verifikasi Metode Load Balance
# show etherchannel load-balance

Nah itu sekilas tentang etherchannel, selanjutya saya udah siapin tuh soal packet tracer dari om cisco tentang etherchannel buat di kerjakan oleh teman – teman 😀

posted under Computer

Email will not be published

Website example

Your Comment: